Usai Turun SK Gubernur, Pimpinan Definitif DPRD Gresik Bakal Dilantik Pekan Ini

GRESIK, (Kabarjawatimur.com) – Pimpinan definitif DPRD Gresik bakal segera dilantik pada pekan ini. Hal ini menyusul turunnya SK atau surat persetujuan Gubernur Jatim tentang penetapan pimpinan DPRD Gresik periode 2024-2029.

Wakil Ketua Sementara DPRD Gresik Nur Saidah mengatakan, surat persetujuan gubernur turun beberapa waktu lalu, setelah pihaknya menggelar rapat paripurna penetapan usulan pimpinan definitif DPRD Gresik.

“Pimpinan definitif akan segera dikukuhkan (dilantik). Kemungkinan pekan ini. Kalau tidak hari Rabu ya Kamis,” ujar Nur Saidah usai memimpin rapat paripurna penetapan Wakil Ketua DPRD Gresik dari PDIP, Senin (30/9/2024).

Dia membeberkan, dalam rapat paripurna bersama pimpinan fraksi kali ini, telah disetujui terkait keputusan penetapan Mujid Riduan sebagai Wakil Ketua DPRD. Hal ini sesuai surat rekomendasi dari DPP PDIP nomor 6876/IN/DPP/IX/2024.

“Usulan dari PDIP baru akan diajukan ke Gubernur melalui Bupati Gresik hari ini. Sementara itu tiga pimpinan definitif yang terdiri dari Ketua dan dua Wakil Ketua lainnya akan dilantik terlebih dahulu,” ungkapnya.

Diketahui, jatah pimpinan definitif DPRD Gresik akan diisi oleh M Syahrul Munir (Ketua) dari PKB, lalu Lutfi Dawam (Wakil Ketua) dari Gerindra, Ahmad Nurhamim (Wakil Ketua) dari Golkar dan Mujid Riduan (Wakil Ketua) dari PDIP.

Sementara untuk 6 Ketua Fraksi antara lain Fraksi PKB Imron Rosyadi, Fraksi Gerindra Nur Saidah, Fraksi PDIP Noto Utomo, Fraksi Golkar Atek Ridwan, Fraksi Amanat Pembangunan Faqih Usman, dan Fraksi Demokrat Nasdem Suberi.

Teks foto : DPRD Gresik saat menggelar rapar paripurna penetapan usulan pimpinan definitif DPRD Gresik.

Reporter : Azharil Farich

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *