TUBAN (Kabarjawatimur.com) – Pemerintah Desa (Pemdes) Kumpulrejo, Kecamatan Parengan, Kabupaten Tuban bersama masyarakat menggelar pawai budaya nusantara, Minggu (22/09/2024).
Kegiatan yang merupakan puncak peringatan HUT RI ke-79 tersebut dihadiri oleh Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky, Forkopimca Parengan, serta ribuan masyarakat Parengan dan sekitarnya.
Selain menampilkan aneka adat istiadat Nusantara dan sejarah kebudayaan, para peserta juga mengusung tema dari beberapa sektor seperti pertanian dan teknologi.
Kepala Desa Kumpulrejo, Kunarsono disela kegiatan mengatakan bahwa tujuan utama kegiatan adalah untuk merefleksikan semangat kemerdekaan, serta menanamkan budaya guyub rukun bagi masyarakat.
“Intinya pada menumbuhkembangkan semangat gotong royong dalam mengisi kemerdekaan. Selain itu, kegiatan ini diharapkan menjadi salah satu upaya pelestarian seni budaya Nusantara,” ucapnya.
Lebih lanjut, Kunarsono juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas support dan kehadiran Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky yang turut memeriahkan acara.
Sementara, Gayut Dimas selaku ketua panitia kegiatan menyampaikan, acara dapat berjalan lancar dan sukses berkat kerjasama seluruh undur yang terlibat, khususnya masyarakat Desa Kumpulrejo.
“Alhamdulillah semua penuh semangat dan antusias. Saya mewakili seluruh panitia mengucapkan terima kasih atas partisipasi masyarakat, semoga tahun depan bisa lebih meriah lagi,” ungkapnya.
Di sisi lain, Bupati Tuban yang akrab disapa Mas Lindra ini terpantau kamera turut berjalan ditengah peserta untuk menyapa warga masyarakat.
Reporter : Pradah Tri W