Gangster Bersajam di Surabaya Diciduk saat Hendak Tawuran

SURABAYA,(KabarJawaTimur.com) – Kelompok pemuda ala gangster bersenjata tajam diamankan karena hendak melakukan tawuran.

Mereka diamankan saat petugas membubarkan balap liar. Kedua pemuda dilakukan pada Sabtu (19/8) dini hari. Saat itu, petugas melakukan patroli di kawasan Kebonrojo, Tunjungan, Jimerto, Pemuda, Darmo, Wonokromo, hingga Bundaran Waru Surabaya.

Kasi Humas Polrestabes Surabaya AKP Haryoko Widhi mengatakan saat patroli, pihaknya mendapati segerombol pemuda akan melakukan aksi balap liar di kawasan Surabaya Barat.

“Langsung dibubarkan gerombolan pemuda bermotor yang terindikasi akan melakukan aksi balap liar di Jalan Mayjend Sungkono,” ujar Haryoko.

Lalu, petugas dari Patroli Respon Cepat Tindak Sat Samapta Polrestabes Surabaya berpatroli di kawasan Dharmahusada. Di sana, petugas mengejar segerombolan pemuda yang diduga sebagai kelompok gangster.

Haryoko menyebut ada puluhan pemuda membawa sajam dan motor. Beberapa diantaranya dapat diamankan, sedangkan sebagian besar melarikan diri.

“Ada sekitar 40 anak dan kami mengamankan 2 anggota gangster,” tuturnya.

Dari 2 pemuda itu, pihaknya mengamankan 2 buah sajam buatan dan sebuah celurit. Hingga kini, pihaknya masih mengembangkan kasus dugaan akan tawuran antargangster tersebut.

Kasat Samapta Polrestabes Surabaya AKBP Teguh Santoso mengatakan patroli digelar dengan menerjunkan personel patroli respon cepat tindak Sat Samapta Polrestabes Surabaya. Patroli dilakukan sejak pukul 00.00 WIB hingga 05.00 WIB.

“Kami lakukan pencegahan dan penindakan geng motor serta antisipasi 3C,” pungkas Teguh.(*)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *