DPRD Bangkalan Bentuk Delapan Fraksi, Ini Komposisinya

BANGKALAN, (Kabarjawatimur.com) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangkalan menggelar rapat paripurna pada Senin, 2 September 2024 untuk membahas dan menyepakati pembentukan fraksi-fraksi yang akan berperan dalam masa sidang mendatang.

Dalam rapat tersebut, disepakati terbentuknya delapan fraksi di DPRD Bangkalan, yang terdiri dari empat fraksi mandiri dan empat fraksi gabungan. Adapun empat fraksi yang berdiri sendiri adalah:

  1. Fraksi Gerindra
  2. Fraksi PAN
  3. Fraksi PDIP
  4. Fraksi NasDem

Selain fraksi mandiri tersebut, empat fraksi gabungan juga berhasil dibentuk, yaitu:

  1. Fraksi PKB-Perindo
    Fraksi ini merupakan gabungan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan Partai Perindo.
  2. Fraksi Golkar-PKS
    Fraksi ini merupakan hasil kerja sama antara Partai Golkar dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
  3. Fraksi Demokrat-Hanura
    Fraksi ini menggabungkan Partai Demokrat dengan Partai Hanura.
  4. Fraksi PPP-Gelora
    Fraksi ini terbentuk dari kolaborasi antara Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Gelora.

Ketua DPRD Bangkalan, Deddy Yusuf, yang memimpin rapat paripurna tersebut, menyampaikan bahwa pembentukan fraksi-fraksi ini merupakan langkah penting dalam memperkuat fungsi legislatif dan memastikan keterwakilan seluruh partai di DPRD.

“Tadi sudah disepakti dalam paripurna ada 8 fraksi, ada fraksi gabung dan ada fraksi mandiri. Total ada 12 partai politik yang memiliki kursi di DPRD Bangkalan,” ungkapnya.

Politisi PKB ini berharap dengan terbentuknya delapan fraksi ini, DPRD Bangkalan akan semakin solid dalam menjalankan tugas-tugasnya dan dapat menyuarakan kepentingan rakyat dengan lebih efektif. “Dengan adanya fraksi-fraksi ini, kita harapkan kerja sama antaranggota dewan dapat lebih terkoordinasi dan sinergis,” pungkasnya.

Reporter: Rusdi

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *