BANGKALAN, (Kabarjawatimur.com) – Forum Pengusaha Bangkalan bersama Forum Asosiasi Jasa Konstruksi menggelar deklarasi dukungan kepada Ir. H. Supai M Noor sebagai calon Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kabupaten Bangkalan periode 2025-2030.
Acara yang berlangsung di kediaman Ketua Aspekindo, H. Parman ini dihadiri oleh pengusaha dari berbagai sektor di Bangkalan, dengan tujuan memberikan dukungan moral dan politik kepada Ir. H. Supai M Noor.
Deklarasi ini menggambarkan harapan besar masyarakat dan dunia usaha terhadap kemampuan Ir. H. Supai M Noor dalam memimpin KADIN Bangkalan. Para pengusaha berharap bahwa dengan kepemimpinannya, KADIN dapat menjadi agen perubahan yang mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih pesat di daerah ini.
Ketua Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Kabupaten Bangkalan, M. Wahyu, menegaskan pentingnya memperkuat peran KADIN sebagai pendorong utama perekonomian daerah. Menurutnya, selama ini KADIN Bangkalan belum sepenuhnya berperan maksimal dalam mendorong akselerasi pertumbuhan ekonomi lokal.
“Track record beliau sudah terbukti. Kami sering berdiskusi dengan beliau, dan ia selalu menunjukkan komitmen yang luar biasa untuk membuka lebih banyak peluang investasi,” ujar Wahyu usai deklarasi dukungan, Kamis (22/01/2025).
Wahyu menambahkan bahwa, dukungan ini merupakan hasil sinergi antara berbagai sektor usaha, mulai dari konstruksi, properti, hingga sektor lainnya. Mereka berharap, dengan kepemimpinan Ir. H. Supai M Noor, KADIN Bangkalan dapat menumbuhkan realisasi investasi yang akan berdampak langsung pada peningkatan ekonomi daerah serta penciptaan lapangan kerja baru.
Dengan dukungan yang semakin kuat dari kalangan pengusaha, Ir. H. Supai M Noor dianggap sebagai sosok yang tepat untuk membawa perubahan signifikan dalam peran KADIN Bangkalan. Tujuan utamanya adalah menghidupkan kembali KADIN sebagai motor penggerak investasi, yang tidak hanya akan menguntungkan dunia usaha, tetapi juga berdampak positif bagi masyarakat Bangkalan secara keseluruhan.
H. Supai menyampaikan terima kasih kepada seluruh pengusaha dan asosiasi yang telah memberikan dukungannya. Menurutnya, ini adalah langkah penting untuk kebangkitan Kadin Bangkalan yang selama ini sempat vakum.
Lebih lanjut, dia menjelaskan bahwa pencalonannya sebagai Ketua Kadin Bangkalan didorong oleh para sesepuh pengusaha serta keinginan untuk berkontribusi langsung bagi pembangunan ekonomi daerah.
“Saya percaya, dengan kekuatan bersama, kita bisa membangun ekonomi Bangkalan yang lebih maju dan berkembang,” ujar H. Supai.
Reporter: Rusdi