Animo Masyarakat Tinggi, Capaian Vaksinasi Di Sranak Bojonegoro Meningkat

BOJONEGORO (Kabarjawatimur.id) – Seiring berjalannya waktu, masyarakat kian menyadari akan pentingnya vaksinasi untuk membentengi diri dari virus covid-19, hal tersebut dapat kita lihat dari animo mereka dalam mengikuti program vaksinasi.

Seperti yang terdapat di Desa Sranak, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro, ratusan warga nampak penuh antusias mengikuti Gebyar Vaksinasi yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) setempat.

Berdasarkan informasi yang dihimpun pewarta, setidaknya Pemdes Sranak bersama Forkopimcam dan Tenaga Kesehatan (nakes) Puskesmas Trucuk, menyediakan sebanyak 250 dosis untuk vaksin tahap 3 dan boster lanjutan.

Selain itu, Pemerintah Desa Sranak juga menyiapkan sembako sebanyak 250 paket, untuk warga masyarakat yang telah melaksanakan vaksinasi pada hari ini.

Kepala Desa Sranak, Asmadi Usman dalam kesempatan tersebut mengatakan, bahwa kegiatan dikemas sedemikian rupa dengan harapan dapat memaksimalkan capaian target vaksinasi di desanya.

“Ini program pemerintah yang telah didanai melalui anggaran 8% PPKM Micro dari Dana Desa (DD), terkait konsep dan pelaksanaan tergantung desa masing-masing. Semoga dengan ini masyarakat bisa lebih antusias mengikuti vaksinasi,”

Sementara itu, Kepala Puskesmas Trucuk, Dr Widya dalam kesempatan yang sama menyampaikan, bahwa selain dosis 1, 2 dan 3, dalam gebyar vaksin tersebut juga dilaksanakan boster kedua (lanjutan) untuk lansia.

“Untuk vaksin boster tahap II atau lanjutan ini, diprioritaskan untuk warga lansia (lanjut usia),” terangnya.

Lebih lanjut, Dr Widya berpesan kepada seluruh masyarakat bahwa covid-19 belum berakhir, sehingga diharapkan semua masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan.

“Mari lindungi diri dan keluarga dengan menerapkan prokes dalam hidup sehari-hari. Selain itu, bagi masyarakat yang belum vaksin bisa segera menghubungi layanan vaksinasi, karena dengan vaksin bisa menjaga dan meningkatkan imun kita semua,” pungkasnya.
Reporter : Pradah Tri W

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *